Thursday 31 December 2009

Maksimalkan Head Lamp dengan relay booster


Pernahkah anda merasakan lampu depan mobil anda kurang terang? Untuk anda yang mempunyai mobil yang sudah berumur lima tahun atau lebih mungkin akan mengalaminya. Hal ini disebabkan oleh wiring yang sudah tidak dalam kondisi seperti asalnya ketika masih baru. Kabel lampu mengalami perjalanan yang cukup panjang seblum akhirnya sampai ke lampu utama, antara lain harus melewati saklar on-off di bawah kemudi kemudian keluar lagi menuju ke ruang mesin. Pada mobil yang sudah berumur kondisi perkabelan sudah mengalami penurunan perfoma akibat panas dan lain hal, sehingga arus dari aki yang disalurkan ke lampu tidak maksimal. Memang bukan hanya kondisi kabel yang menyebabkan lampu utama berkurang terangnya, dinamo ampere dan kondisi aki mobil anda juga berpengaruh terhadap kualitas terangnya lampu utama.
Untuk mengatasi redupnya lampu akibat kondisi wiring yang sudah kurang bagus, anda bisa menggunakkan relay atau booster. Relay atau booster sendiri sebenarnya tidak menambah daya terang suatu lampu, tetapi mengoptimalkan dan mestabilkan arus yang menuju lampu utama. Dengan menggunakkan relay atau booster perjalanan kabel yang jauh bisa dipangkas, sebab dengan relay atau booster kabel dari aki langsung menuju ke lampu utama dengan jarak yang lebih pendek setelah melalui relay atau booster tersebut tentunya. Sedangkan kabel yang menuju ke saklar on-off di bawah kemudi hanya berfungsi sebagai pemicu saklar yang ada di dalam relay atau booster. Jika anda menyalakan dari saklar dibawah kemudi, arus akan masuk ke relay sehingga menghasilkan medan magnet yang membuat saklar penghubung di dalam relay tersambung, sehingga akan anda temukan suara "tek" pada relay jika anda menyalakan lampu dekat ataupun lampu jauh.
Demikian juga jika anda ingin menambah wattage lampu anda dari standar (55/60 w) ke watt yang lebih besar, penggunaan relay atau booster sangat disarankan. Karena dengan menggunakan watt yang lebih besar otomatis, keperluan konsumsi arus untuk mensupplay lampu akan meningkat. Peningkatan konsumsi arus ini biasanya akan menimbulkan panas pada kabel yang notabene melewati saklar on-off di bawah kemudi, akibatnya saklar akan cepat rusak, leleh atau terbakar. dengan menggunakan relay atau booster arus yang ke sakalar on-off dibawah kemudi hanya arus kecil yang berguna menimbulkan medan magnet untuk menyambungkan saklar pada relay.
Relay set dan booster banyak dijual di toko-toko aksesoris atau bengkel-bengkel. Beberapa merk yang terkenal antara lain Bosch, Hella, Gartner dll. Sedangkan untuk booster ada Wurth dan MX sportlich yang biasanya lebih mudah dipasang, bahkan anda sendiri pun bisa memasangnya karena booster biasanya plug and play dan bisa dipindah mobilkan.
Selamat mencoba...
(dari beberapa sumber)

No comments:

Post a Comment